Senin, 30 November 2009

Notebook Acer Aspire 1810TZ


Sepertinya Acer telah mendulang kesuksesan dengan meluncurkan notebook slim nan ringan dalam seri Aspire Timeline. Setelah sebelumnya memperkenalkan model ukuran 13 hingga 15 inch, kini Acer menutup gap antara notebook dan netbook dengan moel 11.6 inch dari model Acer Timeline 1810. Sementara Aspire Timeline 1810T memiliki single processor, namun untuk notebook Acer Aspire Timeline 1910TZ ini memiliki dual-core processor. Dilengkapi dengan processor dual-core Intel Pentium SU4100 1.3GHz yang efisien energy, dengan FSB (Front Side Bus) 800MHz, kartu grafis Intel GMS 4500M HD, yang menggunakan system RAM 2GB, layar LED backlit dan baterai 6 cell, mampu memberikan kehandalan untuk notebook satu ini.

Spesifikasi notebook Acer Aspire 1810TZ :

  • Processor : Intel Pentium Dual Core SU4100 1.3 GHz
  • Mainboard : Intel GS45
  • Memory : 2048 MB, 1 module DDR2-667 MHz, max. 4096MB
  • Graphics adapter : Intel Graphics Media Accelerator (GMA) 4500MHD - MB
  • Display : 11.6 inch 16:9, 1366x768 pixel, Acer CineCrystal LED Backlight TFT LCD, glossy: yes
  • Harddisk : Toshiba MK2555GSX, 250GB 5400rpm
  • Soundcard : Intel 82801IBICH9 HD Audio Controller
  • Connections : 3 USB, 1 VGA, 1 HDMI, 1 Kensington Lock
  • Audio Connections: 3.5mm headphone jack with support for SPDIF, microphone socket, Card Reader: 5-in-1 cardreader, supporting SD, MMC, Memory Stick, Memory Stick Pro, xD Picture Card,
  • Networking : Atheros AR8131 PCI-E Gigabit Ethernet Controller (10MBit), 802.11a/b/g/n (abgn)
  • Dimensi : height x width x depth (in mm): 30 x 285 x 204
  • Bobot : 1.4 kg
  • Baterai : 63 Wh Lithium-Ion
  • Harga : 519 Euro
  • Operating System : Microsoft Windows Vista Home Premium 32 Bit
  • Webcam: Acer Crystal Eye und integriertes Mikrofon, MS Works 9, Adobe Reader, Orion, My WinLocker
  • Garansi : 12 bulan

Serangan Profil Palsu Bikin Pesepakbola Kalang Kabut


Pencurian identitas di situs jejaring dialami oleh puluhan pemain sepakbola Australia. Begitu besarnya dampak yang dialami hingga salah satu dari mereka membawa aksi ini ke jalur hukum. Salah seorang dari 40 pemain AFL (Australian Football League) yang terkena aksi pencurian dan pemalsuan tersebut adalah Robbie Tarrant dari Melbourne Utara. Ia kemudian melapor ke polisi dan mendesak supaya pelaku diberi hukuman.

Pelaporan di atas dimulai dari pemalsuan profil Tarrant di Facebook. Sang pelaku 'mencoreng' nama Tarrant dengan melakukan hal-hal yang membuat kesal seperti mengikuti grup seks dan meluapkan pernyataan seperti 'Aku membenci wasit'.

Selain itu dengan profil palsu itu, sang pelaku juga menolak permintaan teman dari kerabatnya yang tentu saja mengundang pertanyaan dari relasi Tarrant. Ia juga mendiskusikan hal-hal tak pantas lainnya. Perilaku-perilaku aneh ini kemudian menjadi perbincangan hangat teman-teman Tarrant dan membuat geram si korban.

Merasa terganggu atlet ini akhirnya melapor ke kepolisian. "Kami telah mencapai titik frustasi dan tak punya pilihan lain kecuali melapor ke pihak berwajib," tutur Paul Connors, Manager Tarrant, dilansir dari News.com, Minggu (29/11/2009).

Chief executive dari assosiasi AFL Player, Matt Finnis sendiri mengatakan, selain Tarrant, ternyata setidaknya ada 40 pemain dalam 3 tahun ini yang mengemukakan keluhannya tentang pencurian identitas.

iPhone Molek Dibanderol Rp 31 M


Sebuah iPhone ditawarkan dengan harga selangit yakni sekitar US$ 3,2 juta. Apa yang membuat harga iPhone ini begitu mahal?

Adalah Stuart Hughes, seorang perancang Inggris, yang mendandani smartphone besutan Apple ini. Tak kurang dari 10 bulan dihabiskan untuk membuat iPhone ini menjadi molek.

Selain berlapis emas solid seberat 271 gram 22 karat, tampilan iPhone ini semakin elok dengan taburan 136 berlian tanpa cela 68 karat.

Logo di bagian belakang smartphone ini juga tersusun dari 53 berlian, tak ketinggalan tombol navigasinya pun berhias berlian.

Untuk melengkapi kemewahannya, iPhone ini memiliki kotak penyimpanan yang terbuat dari granit berlapis emas Kashmir, serta di bagian dalam dilapisi kulit Nubuck, dan memiliki bobot sekitar 7 kg.

Smartphone mewah ini dipesan oleh seorang pebisnis Australia yang tidak disebutkan identitasnya.

Dikutip dari Cellularnews, Minggu (29/11/2009), dengan segala kemewahan yang dimiliki, tak heran iPhone ini memiliki harga yang fantastis, yakni sekitar US$ 3,2 juta atau sekitar Rp 31 miliar.

Acer dan Dell 'Tersihir' Windows 7


Windows 7 mulai menampakkan sihirnya untuk menggenjot industri komputer dunia. Acer dan Dell misalnya, tak sungkan untuk mengumbar pujian bagi sistem operasi besutan Microsoft itu.

Pujian tersebut dilontarkan langsung oleh CEO Acer, Gianfranco Lanci. Ia mengatakan bahwa kedatangan Windows 7 beberapa waktu lalu sontak menggairahkan bisnis komputer.

Lanci pun berani menatap lebih optimistis target yang perusahaannya usung yakni pertumbuhan penjualan hingga 15% untuk 2010. Sementara untuk rentang Oktober hingga Desember 2009, Acer berharap bisa meraih growth 25% dibandingkan tahun lalu.

"Ketika kita melihat fitur yang dimiliki Windows 7, maka kita akan segera tahu
bahwa produk ini akan memancing permintaan," tukasnya Reuters, Minggu (29/11/2009) .

"Alhasil, kita tidak ada rencana untuk melakukan revisi pada target yang sudah dicanangkan," lanjut Lanci.

Kepuasan serupa juga disuarakan vendor PC asal Amerika Serikat, Dell Inc. Menurut perusahaan ini, mereka harus berterima kasih kepada Windows 7 lantaran memicu geliat penjualan di industri PC yang terjadi belakangan ini.

Jumat, 27 November 2009

Coolpad Bikin Rusak Laptop?


Coolpad bisa bikin rusak laptop? Hal ini banyak terjadi pada laptop konsumer yang menggunakan coolpad murahan. Banyak diantara konsumer yang membeli coolpad ini berkisar harga Rp 30.000,- an yang kemudian komplain dengan hasil yang kurang bagus. Kerusakan yang sering terjadi adalah crash pada komputer.
Sampai sekarang berita ini masih simpang siur karena kerusakan dalam laptop masih banyak dipertanyakan. Tetapi kerusakan yang banyak terjadi ini banyak orang yang mengidentifikasikan dikarenakan coolpad yang kurang bagus kualitasnya sehingga mempengaruhi kinerja laptop.
Salah satu alasannya, kabel yang kurang bagus dari coolpad akan memberikan efek yang kurang bagus pada laptop. Salah satu contoh yang akhir-akhir ini sedang dibicarakan dan hampir sama dengan kasus coolpad ini adalah hub USB. Hub USB yang kurang bagus juga memberikan efek kurang bagus pada komputer maupun laptop. Banyak komputer yang menggunakan hub USB berkualitas kurang baik membuat komputer tidak bisa membaca USB yang tersambung menggunakan hub USB connector tersebut. Hal ini sama halnya dengan coolpad laptop yang berkulitas kurang bagus.
Bila hal ini dibiarkan saja, ada kemungkinan akan merusak RAM pada komputer atau laptop. Logikanya, bila komputer crash terus-menerus maka kerja RAM akan lebih berat karena komputer bekerja overload.

Baterai Laptop Cepat Habis?


Banyak orang yang mulai komplain kenapa baterai pada llaptop terasa sangat cepat habisnya. Banyak kemungkinan yang bisa terjadi mengapa baterai pada laptop tidak bisa bertahan dengan lama. Kali ini, kita sedikit membahas bagaimana cara melakukan perawatan pada baterai laptop secara regular dan bagaimana cara pemilihan baterai pada laptop dengan tepat. Pertama kali, pada awal pembelian laptop yang baru akan terasa sekali bila baterai pada laptop tersebut terasa lebih awet dan tahan lama pemakaiannya. Tetapi setalah dioperasikan sekitar setahun bahkan mungkin kurang, kekuatan pada baterai laptop tersebut akan berkurang drastis. Hal ini disebabkan karena perawatan pada baterai laptop yang kurang tepat. Perawatan baterai laptop ini pada dasarnya berbicara tentang bagaimana cara pengisian baterai laptop dengan tepat.Bila anda membeli laptop yang baru, itu sangat dianjurkan untuk mengisi dahulu baterai pada laptop selama kurang lebih 6-8 jam dengan kondisi laptop harus mati. Hal ini istilahnya hampir sama dengan mobil pada masa penyesuaian atau yang lebih dikenal dengan inreyen mobil. Sehingga, baterai tersebut akan lebih tahan lama pemakaiannya dalam arti lebih awet (long-lasting life). Bila sudah terisi penuh selama 6-8 jam, akan lebih baik bila laptop tersebut digunakan non-stop hingga baterai habis dengan perkiraan 3-4% sisa dalam baterai kemudian boleh diisi lagi hingga penuh 100% (bisa dalam kondisi laptop hidup maupun mati). Usahakan hal ini dilakukan setiap kali pengisian baterai, artinya laptop bisa diisi ketika baterai laptop sudah hampir habis yang kurang lebih 7-11% dan usahakan jangan melakukan pengisian pada baterai yang masih penuh atau lebih dari 14%. Hal tersebut dapat membuat umur baterai pada laptop yang kurang awet.Untuk penyimpanan baterai dalam jangka waktu yang lama (+3 bulan), banyak orang yang berasumsi salah dengan menyimpan baterai laptop tersebut pada kondisi baterai yang penuh 100%. Mereka berpendapat kalau baterai disimpan dalam kondisi yang penuh maka baterai tidak akan drop bila ditinggal lama. Sedangkan pendapat itu sebenarnya salah. Untuk Penyimpanan baterai yang lama justru sebaiknya pada kondisi baterai yang sudah rendah yakni sekitar 3% atau kurang. Hal ini disebabkan karena baterai laptop yang sudah dibawah 3% tidak akan mengalami penurunan lagi ketika disimpan baik ditempat yang dingin maupun panas. Bila laptop yang masih penuh 100% kemudian disimpan, maka penurunan akan terjadi pada masa waktu penyimpanan.
Untuk pemakaian kembali pada baterai laptop yang telah disimpan sebaiknya diisi kembali seperti caranya pada baterai yang baru dibeli. Yakni, dengan mengisi baterai tersebut hingga penuh dengan kondisi laptop mati dalam jangka waktu sekitar 6 jam. Perawatan baterai ini adalah cara yang terbaik dengan memperlakukan baterai yang sudah disimpan lama kemudian diisi ulang seperti halanya baterai baru. Hal ini dinamakan recycling battery.Untuk baterai yang sudah rusak (aus) atau tidak mampu lagi untuk bertahan lama, ada satu cara yang sebenarnya tidak dianjurkan yakni melakukan penyuntikan pada baterai tersebut. Tetapi sangat dianjurkan untuk melakukan pembelian baterai laptop yang baru meskipun harga cukup mahal tetapi ini lebih menguntungkan. Normalnya laptop untuk 2-cell bisa bertahan 1,5 jam, 4-cell mampu bertahan 2-3 jam, 6-cell mampu bertahan 4 jam dan 9-cell mampu bertahan sekitar 7 jam. Informasi ini bisa digunakan saat pembelian baterai laptop baru. Tentunya untuk seri setiap baterai dengan cell tertentu pada setiap laptop itu beda-beda sehingga perlu ditanyakan pada dealer penjualan baterai dengan cell yang diminta pada laptop tertentu tersebut.

Rabu, 25 November 2009

Lenovo ThinkPad T400s


Lenovo, produk baru dari IBM kini mengeluarkan ThinkPad Series terbarunya yakni T400s yang merupakan revisi dari T400 yang lama. Kurang lebih ThinkPad T400s ini mempunya fitur-fitur yang menyerupai dengan adiknya T400 melainkan ukurannya yang berbeda. T400s mempunya postur bodi yang lebih tipis ketimbang T400.

Laptop IBM yang dikenal sebagai laptop terkuat didunia ini tidak mengguncangkan keberadaan T400s yang meskipun terlihat lebih tipis dari laptop Lenovo sekitarnya. Dengan desain yang lebih tipis ini bukan berarti ia lebih ringkih. Rancangan IBM Lenovo ini sudah diperhitungkan tentunya oleh perusahaan IBM untuk tetap mempertahankan namanya sebagai laptop tahan banting.

Berikut adalah spesifikasi lengkap dari Lenovo ThinkPad T400:

  • Processor: Intel Core 2 Duo SP9400 processor (2.40GHz 1066MHz 6MBL2)
  • Graphics: Intel GMA 4500MHD
  • Screen: T400s 14.1WXGA+ LED B/L
  • Memory: 2 GB PC3-8500 DDR3 (1 DIMM)
  • Storage: 120GB Hard Disk drive, 5400rpm 1.8" Low Halogen
  • Optical Drive: DVD Recordable, Ultrabay Slim
  • Wireless and Communications: ThinkPad b/g/n Wi-Fi wireless LAN Mini-PCIe, GPS, Verizon WWAN (extra order)
  • Battery: T400s 6 cell Prismatic Battery
  • Ports: 3 USB 2.0 ports, Monitor out port, AC adapter, headphone/line-out, microphone/line-in, Gigabit Ethernet
  • Weight: from 1.8kg
  • Port Replicator: Via USB
  • Input: Full sized keyboard, trackpoint navigation, touchpad, fingerprint reader
  • Operating System: Genuine Windows 7 Ultimate
  • Other Features: Integrated web camera
  • Warranty: 1-year
  • Harga: from AU$2,450.00

Multi-Core Processor Bikin Lambat Komputer


Luasnya adopsi multi-core hardware dalam banyak kasus sesungguhnya memperlambat proses komputer. Skenario yang ada berupa, perusahaan memiliki data aplikasi software dan ingin membuat software tersebut berjalan secepat mungkin. Ketika mesin single core sudah tidak berlaku, maka perusahaan akan membali multi-core hardware baru, dan dengan multi-core justru aplikasi akan berjalan lebih lambat.

Ketika ditanyakan kepada technical support soal masalah ini, maka hal pertama yang menjadi jawabannya seperti sudahkan hardware di-upgrade? Seringkali, ketika aplikasi dipindah ke single-core hardware lagi, maka masalah tersebut akan menghilang. Bagaimana hal itu bisa terjadi ? Bukankah lebih banyak core akan membuat software semakin cepat? Jawabannya tidak. Kecuali software ditulis untuk paradigm multi-core, maka multi-core hardware mungkin akan menghabiskan uang hanya untuk peningkatan performance.

Ketika processor semakin bertambah, kecepatan bus atau disk makin cepat, dan program akan berjalan lebih cepat. Namun, dengan paradigm multi-core, maka aplikasi harus berhati-hati karena banyak prossesor yang sedang aktif. Aplikasi kemudian harus menyesuaikan dengan system operasi multi-tasking dan menyadari bahwa multi-core processor akan berjalan secara parallel dan menghasilkan banyak task untuk banyak processor. Model pemrograman untuk multi-core processor ini adalah dengan menjaga track ketika setiap task sudah completed maka aksi berikutnya baru bisa dilakukan. Hal lainnya berkaitan dengan resource yang di-share antar processor, jika satu bagian memory dirubah oleh processor yang berbeda, maka task harus menunggu mekanisme antrian.
Dalam model multi-core, maka user dapat memperoleh masalah besar yang sulit di-debug dan dioptimalkan. Seringkali pekerjaan antrian task menjadi tidak efisien, di sisi lain , satu proses akan mengunci share resource A, kemudian ingin share dengan B, dimana B akan dikunci oleh proses yang menggunakan resource B dan menginginkan resource A. Akhirnya, deadlock, dan hanya sejumlah kecil programmer yang dapat mengatasi hal ini.

Berita buruknya, banyak aplikasi yang tidak cocok dengan proses parallel ini, atau proses yang dijalankan secara bersamaan. Penyebab kelambatan aplikasi ini karena clock speed multi-core processor di tiap core dapat berjalan lebih lambat daripada processor single core yang digantikan. Beberapa power multi-core processor digunakan untuk menahan track dari sharing resources di semua processor . Ketiga, banyak core processor yang ada di area yang sama di memory. Keempat, masalah terjadi ketika banyak waktu yang habis terbuang ketika mengindentifikasi dimana proses sedang berjalan. Namun, jika user memiliki 10 program yang berjalan secara terpisah, maka mesin multi-core ini akan dapat menjalankan program tersebut dalam sekali waktu dan lebih cepat, karena multi-core processor memiliki memory yang baru dan dapat diakses dengan cepat. Keuntungan lainnya termasuk adanya penyimpanan SSD dan akses jaringan lebih cepat, dan sebagainya.

Acer Hadirkan Netbook 'Kuda Jingkrak'


Acer kembali membawa merek dan desain Ferrari dalam produknya di Indonesia. Kali ini adalah Ferrari One, sebuah netbook dengan cita rasa Ferrari.

Seperti disampaikan, Rabu (25/11/2009), Acer telah secara resmi menghadirkan Ferrari One di Indonesia. Komputer jinjing mini ini membawa ciri khas Ferrari ke dalam netbook, termasuk logo tim Ferrari di cover yang berwarna merah menyala.

Meski disebut sebagai netbook, Ferrari One menggunakan prosesor AMD Athlon X2. Ukuran yang kecil dan tipis dimungkinkan karena platform AMD yang digunakan adalah AMD Ultrathin.

Selain itu Ferrari One memanfaatkan AMD Vision sehingga diklaim memiliki kemampuan memutar media High Definition. Ditambah layarnya yang berukuran 11.6" bisa mmencapai resolusi 1366 x 768.

Sesuai dengan citranya sebagai produk eksklusif, Ferrari One juga menghadirkan perangkat audio yang cukup mewah. Netbook ini dilengkapi dengan audio berkemampuan Dolby Digital.

Spesifikasi lainnya? Ferrari One memiliki grafis ATi Radeon HD 3200, memori 4GB DDR 2 667MHz dan juga hardisk 320 GB. Sistem operasi yang digunakan bisa dipilih antara Windows 7 Home Premium 64-bit atau Windows 7 Home Basic. Perangkat ini dibanderol pada kisaran harga USD 799 atau sekitar Rp 7,5 juta.

Kamis, 19 November 2009

MSI Wind 12 U200, Netbook Murah Plus Optical Drive


Netbook MSI Wind 12 U200, merupakan netbook dengan ukuran diagonal layar 12 inch, plus layar HD, kini sudah siap launching di Inggris. Terinspirasi dari Nokia Booklet 3G, MSI Wind 12 U200 ini memiliki resolusi layar 1,366×768 piksel, aspek rasio 16:9 dan MSI sangat nyaman dengan mengintegrasikan grafis untuk menangani 720p video via port HDMI dalam netbook ini.

Bobot netbook MSI Wind 12 U200 berkisar 1.5kg dan daya tahan baterai mencapai 6.5 jam. Terdapat pula keyboard ergonomic dengan tombol yang didesain untuk kemudahan gerakan jari dan pergelangan tangan. Spesifikasi koneksi lainnya termasuk Bluetooth, Wi-Fi, webcam 1.3MP, chipset Intel GS45 dan ICH9M-SFF, akan mendukung netbook stylish tapi powerful tersebut.

Untuk prangkat di dalamnya termasuk harddisk kapasitas 320GB, RAM DDR2 2GB, processor Intel CULV 1.4GHz dan system operasi Windows 7, ikut melengkapi netbook Wind 12 U200 nan kokoh ini. Netbook MSI Wind 12 U200 ini hadir dengan display tanpa frame, walaupun bezel display tampak halus, namun semuanya tanpa adanya crystal cair. Jadi ini merupakan improvisasi MSI terbaru, termasuk untuk fasilitas optical drive dalam netbook. MSI Wind 12 U200 ini akan hadir bulan ini dalam balutan warna hitam dan putih dengan harga kisaran $665.

IBM Bikin Computer 147 Processor dan Memory 144TB


Sebuah computer unik yang dapat ‘berpikir’ telah diciptakan oleh para peneliti dari IBM, dimana mereka kemudian mensimulasikan cortex cerebral kucing, menggunakan supercomputer. Computer ciptaan IBM tersebut menggunakan 147,456 processor, dimana kebanyakan PC modern sekarang ini paling banyak hanya memiliki satu atau dua processor. Selain itu, juga dilengkapi dengan mainmemory 144TB, 100,000 kali dari yang dimiliki computer sekarang ini.

Simulasi tersebut berjalan 100 kali lebih lambat dibandingkan otak kucing sebenarnya. Supercomputer tersebut mampu menampilkan logo corporate, termasuk IBM dan bagian lain dri simulasi otak yang bekerja sama untuk menemukan makna gambar tersebut. Supercomputer tersebut menurut Dharmendra Modha, manager computing cognitive IBM Research, bahkan dapat mengidentifikasi logo jika image sedikit blur atau tidak jelas.

Pihak IBM sebelumnya telah mensimulasikan 40 persen kinerja otak tikus di tahun 2006, full otak tikus pengerat di 2007 dan 1 persen otak cortex cerebral manusia di tahun ini, dengan menggunakan supercomputer yang lebih besar. Supercomputer tersebut dipresentasikan dalam konferensi di Portland, Oregon, namun bukan berarti computer tersebut dapat ‘berpikir‘ seperti kucing ataupun robot-cat.

Microsoft Buka Perang Browser dengan Internet Explorer 9


Sebelumnya IE memang menjadi browser dominant di Internet, namun seiring berjalannnya waktu, termasuk setelah Microsoft menaklukkan Netscape dalam perang browser di tahun 1990, maka hal tersebut kemudian memberikan kesempatan kepada rivalnya untuk masuk bersaing dengan Internet Explorer, seperti Firefox yang kini digunakan oleh seperempat surfer web, dan juga Apple Safari yang juga sudah dapat bekerja di Windows seperti di Mac OS X, dan Google Chrome yang terus berimprovisasi membuat web lebih cepat.

Untuk itu, Microsoft kemudian mengumumkan adanya Internet Explorer 9 terbaru dalam event Professionela Developers Conference di Los Angeles. Steven Sinofsky, presiden unit Windows, menunjukkan beberapa perubahan dalam text dan grafis di browser IE9. Microsoft baru memulai mengerjakan Internet Explorer ini sejak 3 minggu lalu, tambah Sinofsky. IE9 akan dibuat mengikuti standard browser web kebanyakan seperti HTML (Hypertext Markup Language) dan CSS (Cascading Style Sheets).

Dalam test Acid3, untuk IE8 memiliki skor 20 dari angka keseluruhan 100, sedangkan IE9 memiliki skor 32, dan angka tersebut akan selalu meningkat, menurut Dean Hachamovitch, general manager Internet Explorer. “Kami membuat IE9 lebih cepat dibandingkan IE8. Untuk itu, kami masih dalam proses pengembangan, terutama untuk bagian JavaScript-nya. Walaupun JavaScript penting, termasuk untuk brand Chrome V8, Firefox TraceMonkey, Safari Nitro, Opera Futhark dan Caracan, namun Microsoft akan menambah aspek lain untuk meningkatkan performance Internet Explorer 9.” ulas Hachamovitch.

Menghitung besar asli dari kapasitas harddisk

Sebenarnya karena ada pertanyaan dari teman2, mulai deh q cari2 gimana untuk menghitung besar asli dari kapasitas harddisk. Saya ambil contoh satu vendor, sebut aja X. Nah, vendor X ini punya harddisk dengan ukuran 160GB. Loh? Pas di format kok ga sampe 160GB? Ada apa nih? Harddisknya rusak? Atau saya yang salah install?

Enggak kok, bukan gitu cara menghitungnya. Saya mau coba kasih contoh hitungan yang simple banget untuk di mengerti dan di hitung. Saya ambil harddisk dari vendor X yang berkapasitas 160GB. Nah, kenapa waktu di format kok hanya nampil 14x GB?

Pada dasarnya, hitungannya adalah seperti ini :

1 GB = 1024 Mb
1 MB = 1024 Kb
1 Kb = 1024 b

Nah, sekarang saya akan coba berikan cara berhitungnya. Convert dulu ukuran harddisk kita dalam bytes, yang tadinya 160GB berarti sekarang menjadi 160.000.000.000 bytes.

Sekarang setelah di convert ke dalam satuan bytes, bagi dengan tingkat bytesnya. Seperti yang saya tulis di atas. Jadi proses hitungnya adalah sebagai berikut :
160.000.000.000 bytes / 1024 / 1024 / 1024 = 149,x Gbytes


Ga selalu 149,x Gbytes, tergantung tiap2 vendor juga. Tapi untuk selisih ukurannya sih ga terlalu jauh, range-nya juga hampir sama dengan perhitungan di atas.

Beriringan dengan transisi ke ukuran harddisk yang lebih kecil dan kapasitas yang semakin besar terjadi penurunan dramatik dalam harga per megabyte penyimpanan, membuat hardisk kapasitas besar tercapai harganya oleh para pemakai komputer.
Persamaan untuk menghitung kapasitas hard disk drive :

Capacity data = (Cylinder * Sector * Head ) * 512

Sekarang ga usah bingung lagi masalah hitungan harddisknya ga tepat dengan yang ada di sticker belakang harddisk atau info dari hdd yang bersangkutan. Semoga info ini berguna.

Rabu, 18 November 2009

Google Tambah Fitur Audio di Google Translate


Google membuat beberapa improvisasi dari Google Translate, Senin (16/11), seperti kemampuan untuk mentranslasikan kata yang tertulis dengan karakter unik, dengan spelling ejaan per karakter. Google telah menambah banyak bahasa ke dalam Google Translate selama beberapa tahun terakhir, namun jika bahasa yang tertampil mengunakan karakter unik yang tidak bisa dikenali, seperti karakter China atau Jepang, maka layanan ini hanya menampilkan tulisan bahasa tersebut.

Namun, kini Google Translate dapat membantu user untuk menetrjemahkan dari bahasa Inggris ke China untuk lafal bicara dengan menampilkan versi ejaan dari setiap karakter yang diterjemahkan ke karakter Roman biasa. Pengguna juga dapat menterjemahkan bahasa Inggris ke dalam bahasa Yunani, Arab, atau Persia, dan membaca versi ejaan setiap karakter.

Selain itu, Google juga menambah fitur dimana karakter yang mudah dibaca seperti karakter dalam versi bahasa Inggris atau Indonesia, untuk dibaca atau dieja dalam bahasa Arab, Persia, atau India, juga kata-katanya. Untuk menterjemahkan bahasa lain ke dalam bahasa Inggris, Google juga menambah link audio untuk kata atau frase dalam bahasa Inggris.

Radio Multi Fungsi, Dijejali Twitter dan Facebook


Aktivitas Twitter kini tak hanya bisa dilakukan via ponsel, PC atau piranti khusus Twitter saja. Dengan hadirnya radio spesial berikut, para penggiat Twitterpun bisa memantau akunnya, tentunya sambil menikmati stasiun radio favorit.

Berbentuk seperti bola rugby, radio pemantau Twitter ini dilengkapi dengan layar sentuh. The Senia-nama piranti ini-telah terintegrasi dengan Twitter, software Picasa dan untuk ke depannya dengan situs jejaring Facebook.

Meski tidak memiliki browser internet, para pengguna bisa tetap ngeksis di Twitter dan Facebook melalui teknologi Wi-Fi yang disediakan. Dan berapa harga yang dipasang untuk radio multi fungsi ini? Dikutip dari DailyMail, Rabu (18/11/2009), pembuatnya, yaitu Pure melabelinya dengan harga 249.99 Pounds atau sekitar Rp 3 juta.

Para ahli percaya, jika Sensia dilengkapi dengan 'apps store', perangkat ini bisa jadi hit di pasaran. Purepun berharap demikian, bahkan lebih jauh lagi mereka ingin bisa meniru kesuksesan Apple yang sukses dalam menawarkan banyak aplikasi pada para pengguna iPhone.

Acer Aspire 8940G, Notebook Cantik Intel Core i7


Acer Aspire 8940G merupakan notebook yang didukung dengan processor Intel Core i7, kartu grafis NVIDIA 250M, Blu-ray, dan display 18.4 inch 1080p. Acer membangun system ini tidak hanya untuk menangani game, namun juga fitur multimedia di home office. Notebook Acer Aspire 8940G ini tampak lebih tebal dibandingkan notebook ukuran 15 atau 17 inch lebih kecil. Namun, di dalamnua pengguna akan menemukan keyboard, touchpad, speaker dan tombol multimedia yang menyenangkan. Notebook Acer Aspire 8940G tersebut memiliki display ukuran 18.4 inch, dengan harga yang cukup murah berkisar $1,329.

Kelebihan notebook Acer Aspire 8940G :

* Touchpad yang besar
* Keyboard backlit yang nyaman
* Display nan cantik

Kekurangan :

* Bobot berat 9 lbs atau 4kg
* Tidak ada software Blu-ray

Spesifikasi notebook Acer Aspire 8940G :

* Windows 7 Home Premium (64-bit)
* Intel Core i7-720QM (1.6GHzGHz, 1333MHz FSB, 6MB Cache)
* 18.4" WUXGA FHD LCD display, resolusi 1920x1080 piksel
* NVIDIA GeForce GTS 250M dengan 1GB GDDR3 memory
* Intel 5100AGN Wireless, Broadcom Gigabit LAN
* 4GB PC3-8500 DDR3 SDRAM (2GB x 2)
* Harddisk 500GB Western Digital 5400RPM
* Blu-ray/DVD SuperMulti
* Webcam, Acer CineSurround speakers, backlit keyboard
* 120W (19V x 6.32A) 100-240V AC Adapter
* Baterai 8-cell 71Wh 14.8v 4800mAh Lithium Ion
* Dimensi : (WxDxH): 17.34 x 11.62 x 1.22-1.73"
* Bobot : 9lbs 5.5oz
* Garansi : 1 tahun
* Harga kisaran : $1,329

Minggu, 15 November 2009

Chip Intel 'Arrandale' Hadir Semester I 2010


Chip dari Intel bernama 'Arrandale' dipastikan hadir di semester I 2010. Chip berukuran 32nm/45nm ini ditujukan bagi notebook-notebook tipis. Seperti apa kemampuannya?

Pada Intel Developer Forum 2009, perusahaan tersebut telah menunjukkan chip 45nm bernama 'Nehalem' yang berbasis 3 arsitektur 'Clarksfield' prosesor. Kini beredar kabar, Intel bakal memperkenalkan chip 32nm nya, yang berbasis 3 dual-core mikro prosesor. Chip bernama Arrandale ini dipastikan hadir di semester I 2010.

Sebelumnya, di awal tahun Intel mengenalkan prosesor 32nm nya bernama Westmere. Pada dasarnya, Arrandale adalah chip yang berukuran 32nm, yang memiliki 32nm
core CPU serta 45nm grafis terintegrasi dengan memory controler. Alhasil 'GPU' internal ini akan menjadi satu dengan memory controler.

Tak seperti arsitektur Nehalem, prosesor grafis terintegrasi ini akan mensupport teknologi generasi lanjutan Intel, yang mampu memainkan kualitas video HD secara
lebih jelas, bahkan dengan 2 streaming HD sekalipun. Sayangnya, teknologi ini belum disupport oleh DirectX 11, karena masih menggunakan DirectX 10.

Mungkin Intel memiliki strategi tersendiri terkait hal ini. Banyak pihak merumorkan bahwa DirectX 11 akan mensupport grafis Larabee terlebih dahulu, sebelum yang lain.

Beikut ini adalah perkiraan chip dual-core Arrandale yang siap menyambangi pasar: Core i5-520UM (1.06GHz) dengan kisaran harga US $241, Core i7-620UM (1.06GHz) dengan kisaran harga US$278 dan Core i7-640UM (1.2GHz) dengan kisaran harga US$305. Seperti dikutip Techtree, Minggu (15/11/2009) Arrandale sendiri akan ditujukan bagi pasar medium dan high-end.

Jumat, 13 November 2009

Pertama Kali, Ponsel Mewah dari Bahan Kayu


Bellperre telah mengumumkan adanya ponsel mewah, yang dibuat dari material terbaik, termasuk kayu buatan tangan (walnut, Elm, Zebrano atau Wenge). Ponsel Finest Woods Bellperre terbaru ini memiliki bobot 120 gram dan berukuran 100 x 44 x 15,3 mm.

Selain itu, ponsel ini dapat dikustomisasi dengan warna polesan tangan Steel, Yellow Gold, Rosé Gold atau Platinum. Terdapat 110 tipe kulit asli nan eksotik yang dapat ditambahkan di ponsel ini, yang berbahan dari kulit hiu, buaya, atau kulit kerbau. Bellperre juga dapat menambah berlian dan batu permata, ataupun logo atau pesan tertentu sesuai permintaan pengguna.

Ponsel Finest Woods Bellperre didukung oleh koneksi GSM 900/1800/1900, display 2 inch anti gores terbuat dari Sapphire Crystal, Bluetooth stereo, email dan system Windows Mobile. Bellperre menjelaskan bahwa ponsel Finest Woods Bellperre ini dibuat di Belanda, namun belum ada harga pastinya.

Spesifikasi handphone Finest Woods Bellperre :

  • Tri Band: 900/1800/1900 MHz
  • Stereo Bluetooth (A2DP)
  • JAVA, MP3, mini USB
  • Camera with Camcorder & Video Player
  • Windows Mobile
  • PC Outlook synchronisation
  • Email Alerts, MSN Messenger
  • Hands Free Calling
  • TFT Display: 176 X 220 pixels
  • Screen size: 2" inch
  • Screen Glass: unscratchable Sapphire Crystal
  • Casing: Aluminium, Steel and Titanium
  • Keypad: Brushed Stainless Steel
  • Buttons: Carved out of Solid metal
  • Leather: Luxury Leather (highest standard)
  • Weight: 120 grams, Size: 100 x 44 x 15,5 mm

Minggu, 08 November 2009

Netbook Ultraportable Keren, MSI Wind12 230


MSI telah menghadirkan lini netbook 12 inch Wind12 230. Fitur netbook Wind 12 ini termasuk Windows 7 Home Premium edition dan dipaket dengan chip AMD Athlon Neo X2 di dalamnya. Ultraportabel Wind12 230 ini berbobot 1,3 kg, dan untuk harga juga reseller dapat melihat ke website MSI (msi.com).

Selain netbook MSI Wind12 230, terdapat juga MSI Wind12 210, ada perbedaannya yakni di bagian CPU, chipset, dan grafis. Wind12 230 memiliki processor dual-core AMD Athlon Neo atau Yukon MV40 X2 dipasangkan dengan chipset AMD RS780MN dengan South Bridge SB710. Display 12.1 inch di netbook Wind12 230 ini juga support 1366x768 piksel dan siap untuk menampilkan content 720p HD.

Netbook MSI Wind12 230, memiliki ATI Radeon HD 3200 dengan dedicated memory untuk mendukung video playback dan content HD di layar TV besar dengan port HDMI. Netbook MSI Wind12 230 dilengkapi pula dengan DDR2 667MHz/800MHz 4GB dan harddisk 320GB. Fitur lainnya seperti webcam 1.3MP, 4-in-1 reader, WiFi (802.11 b/g/n), Bluetooth v2.0, 3 port USB 2.0, port LAN, dan 2 speaker built-in.

MSI juga mendukung keyboard Ergonomic De-stress baru yang membawa 87 tombol dengan bentuk 51 persen lebih besar demi kenyamanan ketika mengetik. Dengan baterai 3 cell, netbook MSI Wind12 230 mampu bertahan hingga 4 jam.

VIA Nano 3000, Chip Processor Pesaing Intel Atom


Via telah memperkenalkan processor Nano 3000 untuk netbook dan semua all-in-one desktop. Platform Nano 3000 x86 terbaru ini berbasis arsitektur ‘Isaiah’ superscalar 64 bit yang menjanjikan improvisasi performance media digital dan komsumsi power lebih sedikit. Chip Nano 3000 baru tersebut juga support untuk system operasi Windows 7 dan virtualisasi full CPU 64 bit.

Enam processor VIA Nano 3000 untuk desktop dan netbook ultraportable tersbeut mendukung FSB 800MHz dan kompatibel dengan Windows 7. Via juga mengklaim bahwa chip Nano 3000 20 persen lebih cepat dan memakan power lebih sedikit daripada chip yang ada sekarang ini. CPU core memiliki range frekuensi dari 1GHz hingga 1.8GHz.

Hardware VIA Nano 3000 juga support untuk video HD 1080p, dengan konsumsi power 100mW atau 500mW. Asitektur Isaiah dalam chip hadir dengan teknologi Adaptive PowerSaver yang dapat mengurangi konsumsi power dan improve manajemen suhu. Via juga memasukkan engine keamanan PadLock sebagai fitur keamanan hardware. Via juga menambah teknologi NanoBGA2, untuk membuat Nano 3000 lebih handal dibanding versi sebelumnya.

Vendor PC maker tersebut akan mempublikasikan secara resmi chip Nano 3000 beserta processornya di kuarter pertama 2010.. Via mengklaim, product terbarunya ini akan mampu menyaingi processor Intel Atom.

Fujitsu Lifebook T4410, Tablet Multitouch Anti Air


Tablet PC Fujitsu Lifebook T4410 ditujukan untuk pebisnis, dan support dengan system operasi Windows 7 touch. Tablet PC ini akan dibandrol harga sebesar $1,199. Dengan dimensi 11.7 x 9.2 x 1.5 inch, tablet PC Fujitsu Lifebook T4410 ini juga terintegrasi dengan DVD burner. Fujitsu Lifebook T4410 ini memiliki fingerprint reader di sudut kiri bawah display, dan dilengkapi dengan 2 speaker kecil. Tablet PC Fujitsu Lifebook T4410 didukung keyboard plastic berwarna putih, nyaman ketika dipakai mengetik, anti air, dan tampak konvensional.

Kelebihan tablet PC Fujitsu Lifebook T4410 :
  • Pengalaman multitouch sempurna
  • Performance kuat
  • Keyboard anti air
  • Webcam kualitas bagus
  • Garansi 3 tahun
Kekurangan
  • Kapasitas harddisk kecil
  • Desain standard
Spesifikasi tablet PC Fujitsu Lifebook T4410 :
  • Harga $1,649.00
  • CPU : Intel Core 2 Duo P8700 2.53-GHz
  • RAM : 2GB
  • Harddisk : SATA 160GB, speed 5,400rpm
  • Optical dive : DVD-RW
  • Display : 12.1 inch, resolusi 1280x800 piksel
  • Graphics Card : Intel GMA 4500MHD
  • Wi-Fi : 802.11a/b/g/n
  • Bluetooth : Bluetooth 2.1
  • Operating System : MS Windows 7 Professional (32-bit)
  • Ports : 3 port USB, Docking Connector; Ethernet; Firewire; HDMI; Headphone; Microphone; VGA
  • Slot : 2-1 card reader; ExpressCard/54
  • Garansi : 3 tahun
  • Dimensi : 11.7 x 9.2 x 1.5 inch
  • Bobot : 4.5 pound

Kamis, 05 November 2009

Berbicara tentang notebook, ada begitu banyak pilihan di pasar Tanah Air. Salah satu hal yang mungkin menjadi pertimbangan konsumen saat memilih perangkat jinjing adalah daya tahan baterai.

Kini, Toshiba menawarkan notebook PC PORTEGE seri slim yang diklaim kuat digeber hingga 11 jam. Sederet fitur disematkan dalam notebook ultra tipis ini demi merayu konsumen.


Hadir dengan sistem operasi Windows 7, seri PORTEGE ultra-tipis yang memiliki bobot mulai dari 1,58 kg ini mengusung prosesor Intel ultra-rendah sehingga diklaim hemat energi.

"Notebook PC seri slim ini menawarkan kinerja, fleksibilitas, fungsionalitas dan desain elegan," ujar Wong Wai Meng, Senior Product Marketing Manager Toshiba's Computer Systems Division, dalam peluncuran notebook PC PORTEGE di Grand Indonesia, Jakarta, Selasa (27/10/2009).

Seri Slim baru ini akan tersedia dalam dua ukuran layar dan beberapa pilihan warna:


  • PORTEGE T130 dibekali layar 13,3 inchi 16:9 widescreen Clear Superview display. Hadir dalam balutan Fusion Finish Toshiba Glossy Precious Black, Glossy Iron Red dan Glossy Pearl White.

  • PORTEGE T110 dibekali layar 11,6 inchi 16:9 widescreen Clear Superview display. Hadir dalam balutan Fusion Finish Toshiba Glossy Precious Black dan Glossy Iron Red.



Notebook PORTEGE seri terbaru tersebut mengusung sistem operasi Windows 7, dibekali memori DDR3 ultra cepat dan lebih banyak port, termasuk HDMI-out, built WLAN, bluetooth.

PORTEGE seri terbaru ini juga memiliki sistem monitor 3-axis untuk Hard Drive Impact Sensor untuk membantu menjaga data dari guncangan-guncangan saat mobilitas. Built-in Webcam dengan SmartFace Face Recognition yang memungkinkan log in dengan wajah.

Fitur-fitur utama:

  • Daya tahan baterai hingga 11 jam pada sekali pengisian

  • Ukuran pada bagian tertipis kurang dari satu inchi dan berat hanya 1,58 kg

  • Perlindungan hard drive dengan sensor gerak 3D

  • Semua konektivitas HDMI digital

  • Built in Webcam dengan SmartFace teknologi yang memungkinkan log in dengan wajah



Notebook seri PORTEGE ini dibanderol pada harga Rp 8,2 juta untuk yang T130, sementara untuk T110 ditawarkan pada kisaran Rp 6,9 juta, dan tersedia di pasaran mulai hari ini. Demikian dikutip dari Detik.

Rabu, 04 November 2009

Intip Trik Rahasia di Balik Facebook

Benarkah dalam Facebook (FB) terdapat rahasia unik?

Bukan rahasia seperti bagaimana meng-hack Facebook atau merusak profil Facebook orang lain, namun kali ini ada beberapa trik lucu untuk menguak tabir rahasia di balik situs jejaring social, Facebook.

Cari Putnam
Semisal sedang chatting di FB, jika dimasukkan kata :putnam: , maka akan keluar emoticon dengan gambar wajah orang tidak jelas. Gambar tersebut adalah wajah dari Chris Putnam, ahli software Facebook.

Little Celtics Fan
Cara melihatnya adalah dengan membuka sebuah gambar di Facebook, klik kanan mouse lalu pilih View Image. Delete URL-nya hingga tanda slash (/).

Quote rahasia
Buka Friend list profil orang lain (bukan Friendlist punya sendiri), lalu pilih View All dan pilih Everyone, pilih Highlight di paling bawah daftar temen. Kemudian akan ditemukan quote rahasia kecil, atau jika tidak kelihatan bisa mengklik “Ctrl+a”

Konami Code
Bisa dilihat dengan mengklik background, lalu tekan atas atas bawah bawah kiri kanan kiri kanan b a enter klik

Bahasa bajak laut
Scroll Facebook hingga ke paling bawah Page, klik English(US) (atau Bahasa Indonesia jika menggunakan Bahasa Indonesia), lalu akan muncul pilihan English (Pirate) yang sangat lucu jika dipakai

Laptop Samsung NP-Q320, Powerful Nan Ringan


Untuk kebanyakan orang, harga laptop perfect biasanya antara $800 hingga $1000. Kini Samsung telah membuat satu notebook NP-Q320 untuk semua kebutuhan dengan range harga $949 sejak September 2009 lalu. Laptop Samsung NP-Q320 memiliki bentuk compact dan cukup ringan dengan bobot 4.8 pound, dan layar 13.4 inch, sangat powerful untuk menjalankan banyak aplikasi.

Namun, masih ada beberapa kekurangan dari laptop Samsung NP-Q320 ini, seperti backlit layar LED notebook. Dengan resolusi 1366 x768 piksel dan layar 13.4 inch, seharusnya pengguna bisa memperoleh warna dan kontras yang bagus, juga power bisa lebih dihemat. Namun, untuk notebook Samsung NP-Q320 ini tidak menampilkan warna atau rasio kontras dengan baik. Image tampak kabur keluar dari maksimum brightness, dan warna hitam tampak tidak terlalu hitam. Sayangnya, semakin rendah level brightness, maka contrast akan semakin buruk.

Lain halnya dengan keyboard notebook Samsung NP-Q320 yang nyaman digunakan untuk mengetik, dan trackpad cukup responsive, dengan tombol di kiri dan kanan. Fasilitas lainnya di sebelah kanan, ada DVD drive, port USB, dan konektor power. Di sebelah kiti, terdapat konektor Ethernet, VGA, USB, USB/eSATA combo, HDMI, microphone, headphone, dan ExpressCard. Laptop Samsung tersebut tidak memiliki slot SDcard di samping, tapi berada di depan, dekat dengan lampu indicator power, penggunaan harddisk, Wi-Fi dan sebagainya.

Performance Samsung NP-Q320 dengan processor Intel Core 2 Duo2.53GHz dan nVidia GeForce G 105M, dengan RAM 256MB cukup handal untuk menangani produksi image, dan skor 94 dari hasil WorldBench 6. Laptop ini memiliki frame rate 22fps, pas untuk high-end game, seperti Enemy Territory: Quake Wars. Baterai notebook ini dapat ebrtahan hingga 3 jam 56 menit. Laptop Samsung NP-Q320 yang dibandrol harga kisaran $930 ini memiliki posisi yang lebih kuat dibandingkan notebook dengan layar 13 inch yang sama, seperti Dell Studio XPS 13.

Kelebihan laptop Samsung NP-Q320 :

  • Performance bagus
  • Atraktif dan ringan untuk dibawa

Kekurangan :

  • Kontras layar kurang bagus
  • Sudut pandang kurang luas
  • Terlalu banyak port hanya di satu sisi

Minggu, 01 November 2009

Trik Bikin Multibooting Windows 7


Daripada membeli computer baru, ada 2 cara lain untuk meng-instal Windows 7, yakni dengan multiboot atau menjalankan satu OS dalam virtual computer di dalam OS lain. Windows 7 sendiri memiliki skema booting dengan Windows Vista yang disebut Boot Configuration Data atau BCD. BCD lebih kompleks dan tidak kompatibel dengan skema booting yang ada di versi Windows lainnya.

Sementara untuk Windows 2000 dan XP, user dapat melakukan boot dari OS yang dipilih. Jika ingin setup computer yang dapat booting beberapa OS Windows yang berbeda versi, maka Anda sebaiknya mengikuti aturan berikut :

  • Anda bisa meng-instal setiap OS ke dalam volume disk yang berbeda, atau membuat multi partisi berbeda di satu harddisk, atau menggunakan multi harddisk.
  • Jika Anda meng-instal multi versi Windows 7 di computer yang sama, maka Anda harus meng-instal setiap versi dalam volume disc yang terpisah.
  • Meng-instal versi Windows dimulai dari yang versi lama ke baru, seperti contoh mulai dari Windows Me, kemudian XP, baru Windows 7.
  • Untuk meng-instal OS lain seperti Linux, Anda perlu boot manager yang dapat mengetahui OS yang berbeda ketika digunakan.

Di Windows 2000 dan XP, program boot sector boot partition memiliki ntldr yang akan membaca file boot.ini di root directory dan kemudian load Windows. Sedangkan untuk boot sector Vista dan Windows 7 akan me-load file bernama bootmgr dari root directory, yang memiliki set program dan DLL di folder boot, yang kemudian akan membaca file BCD, lalu load Windows. Dalam konfigurasi multiboot Windows 7, file root directory bootsect.bak merupakan copy dari boot sector pre-Windows 7 atau boot sector versi XP. Kemudian bisa memilih Legacy dari boot menu Windows 7 dan menjalankan program boot sector aslinya. Impact boot menu Windows 7 hanya bisa untuk Windows 7, Vista dan Windows Server 2008.

Untuk membuat instalasi multiboot di computer dimana di dalamnya terdapat Windows Vista, maka Anda bisa mengikuti prosedur berikut :

  • Masukkan DVD Windows 7 ke DVD drive computer. DVD akan memainkan AutoPlay dan menampilkan dialog box Install Windows. Jika tidak, klik ganda program setup.exe di folder DVD Windows 7.
  • Untuk men-download, install dan gunakan Windows 7 Upgrade Advisor, klik link Check Compatibility Online untuk memulai upgrade ke Windows 7, click link Install Now.
  • Dalam dialog box Get Important Updates for Installation, akan diminta apakah user ingin download update file install Windows 7.
  • Dalam dialog box Please Read the License Terms, pastikan Anda membaca dan mengerti End User Licensing Agreement (EULA). Pilih I Accept the License Terms, klik Next.
  • Dalam dialog box Type Your Product Key for Activation, masukkan product key Windows 7, dan pastikan pilihan Automatically Activate Windows When I'm Online telah dicentang, untuk mengaktifkan Windows Product Activation. Setelah memasukkan product key, tekan Next.
  • Dalam dialog box Which Type of Installation Do You Want?, pilih Custom (Advanced) karena Anda menjalankan instalasi multiboot Windows 7, bukan upgrade.
  • Dalam dialog box Where Do You Want to Install Windows?, Anda dapat memilih partisi dimana Anda akan meng-instal Windows 7, klik Next.
  • Ikuti prosedur yang ada di bawah Typical Clean Setup Procedure hingga akhir.
  • Jika Anda berencana untuk meng-instal Windows 7 versi lain di komputer yang sama, maka Anda bisa me-rename title versi yang sudah tercantum di boot menu. Anda dapat mengecek boot menu Windows 7 setelah komputer di-restart.